PALLET KAYU INDONESIA

Sebagai Supplier Pallet Kayu di batam, kayu kota batam memenuhi semua kebutuhan Pallet Kayu di Indonesia yg bisa didistribusikan ke semua wilayah di Indonesia, karena kami hanya Menjual Pallet Kayu berkualitas. Di era perdagangan yg Global Saat ini dibutuhkan pallet kayu untuk kegiatan ekspor sudah tidak bisa dikesampingkan lagi. Bahkan perusahaan-perusahaan besar pun membutuhkan pallet kayu demi kelancaran ekonomi mereka. Kendati demikian, pallet kayu yang dipilih tidak boleh sembarangan. Ada beberapa kriteria khusus pemilihan pallet kayu yang tepat untuk kegiatan ekspor atau pengiriman ke luar negeri.

Meski pallet kayu merupakan barang yang sederhana, namun banyak diantaranya Vendor Kayu Pallet yang tidak berkualitas, maka dari itu ada regulasi ISPM untuk supplier pallet kayu yang mengikat barang ini sejak tahun 1996. Bahkan regulasi itu sudah disepakati oleh negara-negara di dunia. Jadi sebaiknya Anda pahami dulu regulasi ini, ketimabng nantinya ekspor Anda harus dibatalkan karena permasalahan pallet kayu yang tidak memenuhi standar ISPM. Berikut ini beberapa kriteria pallet kayu yang tepat untuk kebutuhan ekspor barang.

Keterkaitan Pallet Kayu dan Barang yang Diekspor
Saat Anda memilih pallet kayu untuk mengekspor barang, sebaiknya ketahui dulu standar pallet kayu di negara tujuan ekspor. Kayu kota batam Pasalnya ada juga beberapa negara yang menentukan standar pallet kayu yang berbeda. Tapi umumnya, pallet yang digunakan untuk kebutuhan ekspor harus memenuhi standar ISPM 15. Untuk saat ini ada dua perlakuan kayu yang direkomendasikan untuk pemilihan pallet ekspor. Pallet kayu pertama dibuat dengan metode heat treatment (HT) dan kayu dengan metode metil bromide (MB). Untuk lebih jelasnya, Anda juga bisa berkonsultasi dengan produsen pallet kayu itu sendiri.

Selain itu pastikan juga pallet kayu yang Anda gunakan sesuai dengan bobot barang yang akan ditopang. Perlu Anda pahami bahwa bobot barang yang diletakkan di atas pallet kayu nantinya harus sesuai dengan rancangan pallet. Biasanya meliputi ketebalan penobangnya, tebal stringer atau papan dudukan serta tingkat kerapatannya.

Penyesuaian Pallet Kayu dengan Jenis Container
Selain dari struktur pallet kayu itu sendiri, Anda juga harus memastikan lingkungan sekitar saat pallet itu dikirim, Sesuaikan pallet kayu dengan jenis container yang digunakan. Sebagian besar barang yang diangkut umumnya menggunakan dry container (kering), sehingga pilihan material kayunya lebih beragam. Mulai dari pallet kayu yang terbuat dari meranti atau kamper (kelas atas), mahoni (kelas menengah) dan kayu rimba campur, sengon atau jabon (kelas bawah).

Sementara sebagian kecil barang-barang yang diekspor menggunakan pallet kayu berkarakter mudah rusak oleh temperatur yang panas. Maka akan diangkut dengan container rifer. Untuk jenis ekspor yang satu ini, kayu pinus, sengon atau jabon adalah jenis-jenis kayu yang paling cocok digunakan untuk membuat pallet kayu ekspor.

Anda juga harus mempertimbangkan ukuran container yang digunakan. Pasalnya ini juga akan berpengaruh pada ukuran pallet kayu yang nantinya digunakan. Tujuannya supaya satu container bisa memuat barang secara maksimal. Sebagai contoh, Anda akan melakukan ekspor menggunakan container 40” dengan dimensi 12,032 m x 2,353 m x 2,383 m. Maka ukuran pallet kayu yang tepat supaya bisa mengisi container secara maksimal adalah 110 cm x 80 cm dengan isi 30 unit pallet kayu per layernya.

Itulah kriteria pallet kayu yang tepat untuk proses ekspor atau pengiriman barang ke luar negeri. Jadi Anda tidak bisa memilih secara sembarangan. Pertimbangkan segala hal seperti yang tadi sudah dijelaskan, supaya proses ekspor lancar dan pengangkutan bisa maksimal. Untuk kebutuhan werehousing atau penggudangan memang bisa menggunakan jenis pallet plastik atau pallet partikel. Tapi untuk kebutuhan ekspor, lebih dianjurkan menggunakan pallet kayu. Bagi Anda para pengusaha ekspor, selamat mencoba tips barusan.

sumber: https://www.hihonor.com/es/club/topicdetail/topicid-20599/